Kutawaringin Kawasan Olahraga Terpadu


Headline

Jl. Raya Soreang-Cipatik KM. 5,8
Email: kutawaringin@gmail.com
Phone/Fax: +62 22 85873789

Kutawaringin

15 Juni 2009

Puting Beliung Landa Bandung Selatan, 209 Rumah Rusak

SOREANG, (PRLM).- Sedikitnya 209 rumah permanen, semipermanen dan panggung di tiga desa dan tiga kecamatan di Kab. Bandung diterjang angin puting beliung, Minggu(14/6) sekitar pukul 15.00 WIB.

Ratusan rumah yang mengalami kerusakan terparah, yaitu terjadi di Kp. Sapan RW 05, 07, 11, dan RW 13, Desa Sumbersari, Kec. Ciparay yang meliputi lebih dari 130 rumah mengalami rusak ringan. Satu di antaranya ambruk total dan lima rumah mengalami kerusakan berat dan tidak bisa dihuni lagi. Selain itu, dua bangunan SDN Sapan dan SDN Sumbersari serta satu bangunan sarana ibadah pun mengalami kerusakan.

Sementara itu, di Kp. Babakan Patrol RW 03, Desa Bojongemas, Kec. Solokanjeruk sebanyak 40 rumah dan di Desa Tegalluar, Kec. Bojongsoang 36 rumah mengalami kerusakan ringan dan tiga rumah rusak berat. Umumnya, ratusan rumah yang diterjang angin putting beliung itu mengalami kerusakan pada bagian atap dan bagian rumah lainnya.

Tidak ada korban jiwa dalam bencana alam yang kedua kalinya itu. Namun enam orang di antaranya, yaitu lima orang warga Kp. Sapan mengalami luka bocor pada bagian kepalanya akibat tertimpa genteng dan asbes saat kejadian berlangsung. Seorang lagi warga Kp. Babakan Patrol yang mengalami luka pada bagian tangan kanannya, akibat tertimpa genteng yang terbang.

Kelima korban yang mengalami luka bocor pada bagian kepalanya itu, yakni Andini (2), Nenden (18), Yanti (35), Wawan (20) dan Maman (60). Seorang lagi adalah Encon, warga Kp. Babakan Patrol. Andini dan Yanti dilarikan ke Rumah Sakit Al-Ihsan Baleendah, sedangkan Maman, Nenden dan Wawan dibawa ke klinik kesehatan di Buahbatu. (B-105/das)***

Comments :

0 komentar to “Puting Beliung Landa Bandung Selatan, 209 Rumah Rusak”

Posting Komentar

Pengikut

Sponsor

 

Copyright © 2009 by Kecamatan Kutawaringin Powered By Blogger Design by ET