PENGURUS Perpustakaan Sariwangi, Desa/Kec. Arjasari, Kab. Bandung membuat gebrakan agar para petani ketagihan membaca buku. Terobosan itu adalah meminta rapat-rapat desa atau rapat kelompok tani dilakukan di perpustakaan.
"Perlu waktu dan trik-trik khusus agar para petani mendatangi perpustakaan," kata Ketua Perpustakaan Sariwangi, Ayi Rohana (41) di perpustakaannya, Sabtu (4/7).
Sebelum rapat dimulai, pengelola perpustakaan menyiapkan buku-buku tentang pertanian yang bisa dibaca petani. "Dengan cara itu, kami berharap petani ketagihan membaca buku untuk meningkatkan pengetahuan bertaninya. Misalnya, bagaimana cara bertanam cabai atau jagung yang baik," ujarnya.
Sebulan sekali, perpustakaan mengadakan pertemuan dengan para petani untuk membaca dan berdiskusi masalah-masalah pertanian. "Kini perpustakaan sudah membuka kursus seperti komputer dan bahasa asing. Rencananya kami juga membentuk koperasi untuk membantu masyarakat, termasuk petani," katanya.
Selain itu, Perpustakaan Sariwangi juga bekerja sama dengan sekolah-sekolah terdekat untuk membudayakan baca sejak dini. "Rata-rata perpustakaan sekolah kondisinya kurang baik sehingga sekolah bisa membawa para siswanya mengunjungi Perpustakaan Sariwangi," katanya. (Sarnapi/"PR")***
"Perlu waktu dan trik-trik khusus agar para petani mendatangi perpustakaan," kata Ketua Perpustakaan Sariwangi, Ayi Rohana (41) di perpustakaannya, Sabtu (4/7).
Sebelum rapat dimulai, pengelola perpustakaan menyiapkan buku-buku tentang pertanian yang bisa dibaca petani. "Dengan cara itu, kami berharap petani ketagihan membaca buku untuk meningkatkan pengetahuan bertaninya. Misalnya, bagaimana cara bertanam cabai atau jagung yang baik," ujarnya.
Sebulan sekali, perpustakaan mengadakan pertemuan dengan para petani untuk membaca dan berdiskusi masalah-masalah pertanian. "Kini perpustakaan sudah membuka kursus seperti komputer dan bahasa asing. Rencananya kami juga membentuk koperasi untuk membantu masyarakat, termasuk petani," katanya.
Selain itu, Perpustakaan Sariwangi juga bekerja sama dengan sekolah-sekolah terdekat untuk membudayakan baca sejak dini. "Rata-rata perpustakaan sekolah kondisinya kurang baik sehingga sekolah bisa membawa para siswanya mengunjungi Perpustakaan Sariwangi," katanya. (Sarnapi/"PR")***
Comments :
0 komentar to “Petani pun Mulai Kecanduan Membaca”
Posting Komentar