Kutawaringin Kawasan Olahraga Terpadu


Headline

Jl. Raya Soreang-Cipatik KM. 5,8
Email: kutawaringin@gmail.com
Phone/Fax: +62 22 85873789

Kutawaringin

22 Desember 2009

Antisipasi Macet, Optimalkan Semua Gerbang Tol Masuk Bandung

BANDUNG, (PRLM).- Untuk mengantisipasi kemacetan, terutama kendaraan-kendaraan dari luar kota yang masuk Kota Bandung pada saat libur Natal dan Tahun Baru, Polwiltabes Bandung telah berkoordinasi dengan Polwil Purwakarta, Polwil Priangan, Polda Jabar dan Jasa Marga.

"Sebagian besar pendatang hapalnya masuk Kota Bandung melalui pintu tol Pasteur. Padahal ada beberapa pintu masuk lainnya seperti Pasirkoja, Kopo, dan Buahbatu. Nanti,jika terjadi penumpukkan di Pasteur, maka kendaraan akan diarahkan ke pintu tol lainnya," ujar Kepala Bagian Operasional (Kabagops) Polwiltabes Bandung Ajun Komisaris Besar Soni P. Handoko, kepada wartawan di Mapolwiltabes Bandung, Senin (21/12) siang.

Selama Operasi Lilin Lodaya 2009, Polwil menyiapkan sejumlah pospam yang tersebar di berbagai titik. "Pospam itu layaknya kantor polisi biasa hanya skalanya lebih kecil. Warga bisa melaporkan apa saja di sana jika memerlukan bantuan atau lainnya," ucapnya.

Pada malam Tahun Baru nanti, kekuatan akan difokuskan di titik-titik yang menjadi pusat keramaian. "Ada tiga titik yaitu di Alun-alun, Dago, dan Gasibu. Kami juga mengimbau warga yang hendak merayakan Tahun Baru untuk menaati aturan yang ada. Misalnya naik motor berdua dan pakai helm, tidak memakai mobil bak terbuka, dan lainnya. Ini demi keselamatan bersama," ujar Soni. (A-128/das)***

Comments :

0 komentar to “Antisipasi Macet, Optimalkan Semua Gerbang Tol Masuk Bandung”

Posting Komentar

Pengikut

Sponsor

 

Copyright © 2009 by Kecamatan Kutawaringin Powered By Blogger Design by ET