Kutawaringin Kawasan Olahraga Terpadu


Headline

Jl. Raya Soreang-Cipatik KM. 5,8
Email: kutawaringin@gmail.com
Phone/Fax: +62 22 85873789

Kutawaringin

29 Desember 2009

Umat Muslim Diimbau Salat Gerhana

BANDUNG, (PRLM).-Ormas-ormas Islam di Jawa Barat mengimbau agar kaum Muslimin melaksanakan salat gerhana bulan dan pengumpulan infak atau sedekah bertepatan dengan pergantian tahun baru tepatnya Jumat, 1 Januari 2010. Kaum Muslimin juga diimbau melaksanakan salat gerhana matahari pada Jumat 15 Januari 2010.

Imbauan itu dikatakan Pymt Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Persis Prof. Dr. KH. M. Abdurrahman, Ketua PC NU Kota Bandung KH. Maftuh Kholil, dan Ketua PW Syarikat Islam Jabar KH. Nandang Koswara ketika dihubungi, Senin (28/12). Imbauan serupa juga dikatakan Ketua PW Muhammadiyah Jabar Prof. Dr. H. Dadang Kahmad, Ketua PW Persatuan Umat Islam (PUI) Jabar H. Djadja Djahari dan Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jabar HR Maulany.

Menurut Ustaz M. Abdurrahman, berdasarkan perhitungan Dewan Hisab dan Rukyat PP Persis, maka pada Jumat 1 Januari 2010 akan terjadi gerhana bulan sebagian. "Diperkirakan gerhana bulan sebagian mulai muncul pada Jumat dinihari pukul 1.51 WIB dan berakhir pada pukul 2.53 WIB. Kaum Muslimin diimbau untuk melaksanakan salat gerhana bulan," katanya.

Sedangkan gerhana matahari cincin, kata Kiai Maftuh, akan terjadi pada 15 Januari 2010 (29 Muharram 1431 H) dimulai pukul 13.44 WIB. "Diperkirakan pertengahan gerhana matahari cincin terjadi pukul 15.22 WIB dan akhir gerhana pada pukul 16.43 WIB. Kaum Muslimin agar mengumandangkan takbir laksana saat Idul Fitri dilanjuutkan dengan salat gerhana," katanya yang meminta gerhana tak dikaitkan dengan munculnya konflik. (A-71/A-50)***

Comments :

0 komentar to “Umat Muslim Diimbau Salat Gerhana”

Posting Komentar

Pengikut

Sponsor

 

Copyright © 2009 by Kecamatan Kutawaringin Powered By Blogger Design by ET