Kutawaringin Kawasan Olahraga Terpadu


Headline

Jl. Raya Soreang-Cipatik KM. 5,8
Email: kutawaringin@gmail.com
Phone/Fax: +62 22 85873789

Kutawaringin

17 Mei 2009

KPH Bandung Selatan Hijaukan DAS Citarum

KERTASARI,(GM)-
Kelompok Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Selatan menggandeng masyarakat, Pramuka, dan muspika setempat untuk sama-sama menangani gangguan dan kerusakan lingkungan di Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum, mulai dari hulu hingga hilir.

"Penanganan DAS Citarum diawali dengan cara menanam pohon keras di bagian hulu Sungai Citarum yang berada di wilayah Kec. Kertasari, Kab. Bandung," kata Administratur KPH Bandung Selatan, Lies Bahunta ketika dihubungi "GM", Jumat (15/5).

Menurut Lies, penanganan dan penanggulangan DAS Citarum, bukan hanya kewenangan Perhutani. Semua pihak mulai dari elemen masyarakat dan jajaran pemerintahan yang ada di wilayah tersebut, harus terlibat di dalamnya.

Dikatakan, jika mengamati lokasi/lahan dengan kemiringan yang cukup curam di wilayah Kertasari, maka tingkat erosi tanahnya dinilai sangat tinggi. "Karena itu, masyarakat jangan membiarkan lahan dengan kemiringan yang cukup curam itu kosong dan tidak ada pohon tegakan. Jadi harus ditanami pepohonan guna mengurangi terjadinya erosi dan pendangkalan di aliran Sungai Citarum," katanya.

Sebelumnya, Forum Komunikasi Pencinta Alam (FKPA) Kab. Bandung, juga melakukan hal yang sama. Sedikitnya 150 orang pencinta alam yang tergabung dalam FKPA Kab. Bandung melakukan restorasi (perbaikan, red) kawasan hutan di hulu Sungai Citarum, betulan Situ Cisanti, Desa Tarumajaya, Kec. Kertasari.

Kegiatan restorasi itu dengan cara melakukan penanaman 1.000 pohon keras jenis cytrus dan rasamala serta membersihkan sampah yang berada di Situ Cisanti.

"Restorasi itu untuk memulihkan kawasan hutan yang ada di hulu Sungai Citarum. Kerusakan hutan di kawasan Kertasari itu sebagai salah satu penyebab banjir di Majalaya. Tetapi penyebab banjir juga berasal dari aliran sungai di sejumlah sub-DAS yang ada di Kec. Pacet dan Ibun yang bermuara ke sungai (induk) Citarum," kata Sekjen FKPA Kab. Bandung, Khadafi, S.H. (B.105)**

Comments :

0 komentar to “KPH Bandung Selatan Hijaukan DAS Citarum”

Posting Komentar

Pengikut

Sponsor

 

Copyright © 2009 by Kecamatan Kutawaringin Powered By Blogger Design by ET